RAHASIA MENJADI MAHASISWA CERDAS DI KAMPUS



RAHASIA MENJADI MAHASISWA CERDAS DI KAMPUS
Apakah perbedaan kehidupan kampus dan sekolah? Sebahagian orang berfikir bahwa Kehidupan kampus dan sekolah itu sama saja. Kedua-duanya dituntut untuk bisa bekerja dan belajar dengan keras dan cerdas. Pada tulisan ini saya tidak akan membahas jauh lebih panjang tentang perbedaan kedua sisi tersebut. Fokus tulisan saya adalah  apa rahasia menjadi  mahasiswa Cerdas di kampus dan disayangi oleh teman-teman terlebih dosen kita. Banyak orang berfikir bahwa untuk menjadi mahasiswa yang baik tidak sepenuhnya membutuhkan kecerdasasan saja. Namun, ada sisi lain yang harus dipertimbangkan pula salah satunya akhlak. 
Banyak mahasiswa yang cerdas tapi mereka gagal dalam studinya. Di sisi lain, banyak mahasiswa yang kemampuannya terbatas, tetapi meraih kesuksesan yang gemilang!

Nah pertanyaannya, apa rahasianya? Yuk kita bahas Rahasia menjadi Mahasiswa Cerdas ini satu persatu.

Rahasia Mahasiswa Cerdas di kampus : Pertama , Perencanaan yang baik : bulanan, mingguan, dan harian. Punya target yang jelas  dengan pernecanaan yang tepat akan membantu seorang mahasiswa jauh lebih cerdas menyongsong masa depannya. Coba kita bayangkan seorang mahasiswa yang hanya datang ke kampus dan tidak punya perencanaan yang jelas. Pasti dia bagaikan mayat hidup yang berjalan di kampusnya. Betapa tidak, tiap hari harus bangun pagi, masuk kelas, pulang ke kost, tidur-tiduran dan pekerjaan banyak diabaiakan. Hingga tiba waktu malam waktu hanya dihabiskan chating sana-chating sinilah. Akhirnya mengantuk dan tidur pulas setelahnya. Akhirnya hari-harinya sia sia. Mahasiswa yang cerdas seharusnya tidak demikian. Belajarlah merencakan masa depan serapi mungkin. Ingakah kamu kata bijak di bawah ini :
” Gagal Merencakan berate anda telah merencakanan kegagalanmu” ( Lupa kata2 Ini milik siapa) haha..!!
Sekarang, rencankanlah masa depanmu Seindah mungkin dengan perencanaanmu yang baik.


Rahasia Mahasiswa Cerdas di kampus : Kedua , Rajinlah  Masuk Kuliah . Saat ini peraturan kampus yang semakin ketat menuntut mahasiswa harus disiplin menjalani kuliah. 4 kali tidak hadir bisa saja kamu akan dicoret langsung dari mata kuliah tersebut. Itu terjadi di beberapa kampus yang menerapkan aturan tersebut. Rajin Masuk kuliah akan menolongmu saat kamu mendapatkan nilai jelek misalnya. Maka satu hal yang akan menjadi pertimbangan dosen untukmu adalah kehadiranmu. Persoalan cerdas atau bodohnya kamu di kelas adalah hal terbelakang. Dosen terkadang lebih mengedepankan perilaku ketimbang isi otakmu. Sebab akhlak itu akan bisa mempengaruhi sikap dosen. Kehadiranmu di jam kuliah merupakan akhlak yang baik. Dia merasa engkau menghargai dia pada mata kuliah tersebut. Tips ini cukup manjur digunakan oleh mahasiswa cerdas di kampus. Bahkan ketika saya kuliah, serong dosen sangat marah pada salah seorang mahasiswa yang saat itu sedang berkaca seenaknya di kelas. Seketika dosen saat itu langsung menyindir dengan berkata “ Jika kamu tidak suka belajar silahkan kamu cari kelas lain”. Seketika ruang kelas hening. Dosennya langsung menghentikan perkuliahan. Kemudian dosen langsung memberikanan nasehat kepada mahasiswa  lain. “ bagi saya, ukuran otakmu bukanlah segala-galanya, Otakmu itu hanya sebagian kecil penunjang kesuksesanmu. Hal yang terpenting yang perlu kalian camkan baik-baik bahwa Akhlak itu jauh lebih berharga dari pada setumpuk teori dan kecerdasan yang kamu milki.” Seketika,  dosen berdiri dan langsung meninggalkan kelas kuliah. Nah, teman-teman kejadian inilah harusnya kita sadari bahwa kecerdasan itu penting tapi akhlakmulah jauh lebih penting.


Rahasia Mahasiswa Cerdas di kampus : Ketiga, Mandirilah dalam belajar . Materi kuliah bukanlah satu-satunya pintu ilmu seorang mahasiswa. Mahasiswa harus mampu menopang pengetahuan di kelas dengan pengetahuan yang dia peroleh dari luar seperti di internet,buku-buku di perpustakaan atau lainnya. Berbeda halnya ketika dirimu saat di bangku sekolah. Di bangku sekolah kamu harus di suapi oleh guru untuk bisa mengunyah materi-materi untuk dihafal. Pada bangku kuliah jauh berbeda. Seorang mahasiswa harus mencari sendiri materinya, setelah dicari lalu di diskusikan dan kemudian dikaji apakah ini benar pas untuk dijadikan acuan dan lain sebagainya. Sehingga berkesan seorang mahasiswa sudah bisa mandiri memecahkan masalahnya. Jika memcahkan masalah kuliah ribetnya pinta ampun, gimana memecahkan masalah keluarga.,,,, cieahhlah ….! Magi yang pengen nikah sih, yang yang nga mau juga nga apa-apa kok.!! Bercanda…!!


Rahasia Mahasiswa Cerdas di kampus : Keempat, Kenali diri Anda . Mengenali diri sendiri menjadikan mahasiswa mampu menemptakan diri di setiap hal. Seorang mahasiswa yang mengenali dirinya akan mampu menentukan pula arah hidupnya. Sebab dari mengenali diri sindiri itulah seorang mahasiswa tahu kemana arahnya, apa potensinya, apa kekurangannya, apa yang harus dia perbuat untuk mengimbangi kekurangan tersebut dan lainnya sebagainya. Sehingga demikian, mahasiswa tersebut mampu merancang lebih mantap lagi masa depannya dengan segala potensi yang dia milki.


Rahasia Mahasiswa Cerdas di kampus : Kelima , Berdoalah . Sebagai manusia hanya bisa berharap dan berdo’ah. Toh, segala usaha ini Allah yang akan menentukan. Sehingganya, selain berusaha kita pun perkuat usaha itu dengan do’a. boleh dikata, jika ikhtiar telah dilakuakan maka ada 80 % kesuksesan sudah milik kita. Maka kesuksesan 20% tersebut kita jemput dengan do’a. maka saat itulah kita akan mampu merasakan kesuksesan sejati.

Demkian tips singkat dari saya, semoga bisa bermanfaat buat teman-teman mahasiswa. Tips Bagamana Rahasia menjadi Mahasiswa cerdas di kampus. Silahkan di share artikel ini di facebook atau twitter kamu secara bebas. Jangan lupa tuliskan komentar kamu di bawah yaa..!!
Jangan lupa link sumber decamtumkan yaa..!!
Incoming search :
5 Wasiat Menjadi Mahasiswa
Rahasia Mahasiswa cerdas di kampus
Kita-kiat sukses jadi Mahasiswa
Mahasiswa cerdas dan sukses

2 Responses to "RAHASIA MENJADI MAHASISWA CERDAS DI KAMPUS"

Silahkan Tinggalkan komentar anda, jika ada kesalahan pada artikel yang saya posting, atau ada link mati, gambar hilang, dan jika ada saran untuk kemajuan blog ini, silahkan tulis komentar dibawah ini.... Komentar kalian sangat berarti bagi saya...

Format untuk komentar:
1. Pilih profil sebagai Name/URL
2. Isikan nama anda
3. Isikan URL (Blog/Website/Facebook/Twitter/Email/Kosongin)
4. Isikan komentar
5. Poskan komentar